Fasilitas Atlet Asian Games?
Menjadi tuan rumah Asian Games 2018, adalah suatu kebanggaan bagi bangsa Indonesia. Gegap gempitanya sangat terasa hingga seluruh pelosok negeri ini. Perhelatan terbesar di benua Asia tersebut akan dibuka pada tanggal delapan belas Agustus 2018. Dalam rangka mensukseskan Asian Games 2018, Indonesia sebagai tuan rumah mempersiapkan dua venue yakni kota Jakarta dan Palembang Sumatera Selatan. Untuk Palembang Sumatera Selatan difokuskan di kawasan Jakabaring Sport City.
Kawasan Jakabaring Sport City Palembang Sumatera Selatan tersebut dipilih dikarenakan telah sukses menjadi tuan rumah PON 2010 sebelumnya. Tuan rumah Asian Games sebelum Indonesia yakni Korea Selatan mengadakan di kota Pyongyang di tahun 2014. Kesuksesan mereka tentunya menjadi motivasi bagi negeri kita tercinta Indonesia untuk memberikan yang terbaik demi mengharumkan nama bangsa. Disamping juga Jakarta mempersiapkan beberapa kawasan seperti Gelora Senayan, Kemayoran, Rawamangun, dan tempat lainnya agar Indonesia layak menjadi tuan rumah perhelatan akbar dan Intenasional.
Kawasan Jakabaring Sport City Palembang Sumatera Selatan memiliki keunggulan karena mempunyai infrastruktur kelas dunia. Sehingga layak pula untuk disejajarkan dengan taman bermain dan tempat hiburan seperti Disney Land. Mempunyai rusunami yang memiliki fasilitas bintang lima berupa apartemen studio dengan sistem keamanan One Gate System. Sehingga siapapun yang keluar dan masuk di kawasan ini dapat termonitor dengan baik. Disamping itu terdapat joging track disetiap tower yang memudahkan para Atlet Asian Games 2018 ini untuk menjaga stamina dan kebugaran masing masing.
Untuk transportasi khusus di kawasan Jakabaring Sport City Palembang Sumatera Selatan disediakan shuttle bus yang beroperasi 24 jam untuk kebutuhan para atlet selama pelaksanaan Asian Games 2018 berlangsung. Hanya kendaraan yang ramah lingkungan seperti shuttle bus, gilf car, sepeda, dan hydrogen car yang diperbolehkan melintas dan berkeliling di kawasan Jakabaring Sport City Palembang Sumatera Selatan ini.
Seluruh pengerjaan infrastruktur untuk mendukung terselenggaranya Asian Games 2018 di kawasan Jakabaring Sport City Palembang Sumatera Selatan telah rampung dan selesai tepat pada waktunya. Semoga apa yang seluruh elemen bangsa ini harapkan dan cita citakan dapat terwujud. Indonesia dapat menjadi tuan rumah yang membanggakan dan nama Indonesia di elu elukan oleh negara peserta Asian Games 2018 di Jakarta maupun Palembang Sumatera Selatan.
Comments
Post a Comment